Goes To Campus-2019 bertempat di Kampus ITATS yang beralamatkan Jl. Arief Rahman Hakim 100 Surabaya. Acara Goes To Campus -2019 ini terdiri dari 3 kegiatan yaitu Sambutan dan Pengenalan Teknik Sipil- ITATS dari Ketua Kegiatan dan Ketua Jurusan, Materi tentang manajemen lalu lintas perkotaan (Surabaya Intelligent Transport System), dan Pelatihan tentang Manajemen Parkir. Kegiatan pengabdian masyarakat berupa Promosi Jurusan Teknik Sipil ITATS kepada Siswa SMK Se-Surabaya diselenggarakan pada hari Sabtu tanggal 23 Februari 2019 dan bertempat di Ruang G-304 Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya. Kegiatan promosi ini dimulai pada pukul 08.00 WIB, yang diawali dengan registrasi peserta selama 60 menit, kemudian dilanjutkan dengan pembukaan selama 10 menit. Eka Susanti ST., MT selaku Penanggung Jawab Kegiatan Promosi Jurusan Teknik Sipil ITATS dan Kurnia Hadi Putra, SPd., MT selaku Ketua Kegiatan. Pelaksanaan kegiatan Promosi Jurusan Teknik Sipil ITATS dihadiri oleh siswa siswi dari SMK 5, SMK 2, SMK PGRI 4, dan SMK 45. Jumlah peserta yang hadir pada acara ini adalah sebanyak 50 siswa SMK Se-Surabaya.